Senin, 10 Oktober 2011

ORGANISASI

Apakah pengertian organisasi ?
                Menurut saya organisasi ialah sebuah perkumpulan yang memiliki seorang ketua, beberapa pengurus dan beberapa anggota untuk melakukan tujuan bersama serta menyelesaikan masalah sesuai kesepakatan bersama.

Apa organisasi yang kamu ikuti ?
                Selama saya menjadi mahasiswa, saya belum bergabung dengan organisasi apapun. Alasannya karena saya belum bisa membagi waktu dengan baik. Tetapi sewaktu saya masih SD, saya mengikuti organisasi Rohis. Begitu pun sewaktu saya SMP dan SMA organisasi Rohis selalu saya ikuti. Waktu SMA adalah waktu pertama saya merasakan menjadi seorang pengurus. Selain itu, saya juga ikut organisasi KIR (kelompok Ilmiah Remaja) dan mading.

Apa efeknya bagi kehidupan kamu ?
                Alhamdulillah, ketika saya mengikuti Rohis, saya mendapatkan sebuah hidayah dan dukungan baik moril maupun materil untuk mengenakan jilbab. Serta organisasi lainnya membuat saya memiliki pengalaman yang banyak terkenang di hati. Organisasi membuat saya  menjadi lebih baik dalam menjalani hidup.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar